Bertempat di Media Center Pengadilan Agama Sintang, Senin, 05 Mei 2025 Pukul 15:00 WIB dilaksanakan pengambilan sumpah Pegawai Negeri Sipil Muhammad Zayyin Al Islami, S.H. (Klerek Analis Perkara Peradilan)
diambil sumpah oleh Ketua Pengadilan Agama Sintang Dr. Koidin, S.H.I.,M.H. Acara yang dihadiri oleh seluruh aparatur Pengadilan Agama Sintang dan Perwakilan Dharmayukti Karini PA Sintang tersebut berlangsung dengan khidmat dan tertib.
pejabat yang diambil sumpah berdasarkan Surat Sekretaris mahkamah Agung RI Tentang Pengangkatan Calon Pegawai Negeri Sipil Menjadi Pegawai Negeri Sipil.
Dalam pembinaannya, Ketua Pengadilan Agama Sintang mengucapkan Selamat kepada pejabat yang baru diambil sumpah PNS, Beliau berpesan agar selalu meningkatkan produktivitas dalam bekerja, dan pentingnya nilai kewajiban seorang PNS. “Pentingnya nilai kewajiban bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) sangat besar, karena PNS adalah garda terdepan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik. Kewajiban PNS yang ditaati dengan baik akan menghasilkan pemerintahan yang efisien, transparan, dan akuntabel, serta pelayanan publik yang berkualitas. Nilai-nilai kewajiban tersebut juga berperan dalam membangun integritas, profesionalisme, dan disiplin dalam diri seorang PNS”. Ujarnya
Ketua PA Sintang Juga menambahkan pentingnya Jaga semangat untuk tetap sehat, semangat untuk bekerja dan mengabdi sebagai Aparatur Pengadilan yang berpedoman pada kode etik dengan mematangkan pengetahuan terutama yang berkaitan dengan kewenangan Pengadilan Agama.
Acara pengambilan sumpah PNS ditutup dengan pemberian ucapan selamat oleh Ketua Pengadilan Agama Sintang dan diikuti oleh seluruh Pegawai. (Arf)
Tinggalkan Komentar: