Selasa malam (10/09), bertempat di Kantor Pengadilan Agama Sintang Secara Pribadi Ketua Pengadilan Agama Sintang Dr. Koidin, S.H.I.,M.H. mengadakan Syukuran Promosi Doktor dalam Ilmu Hukum yang dihadiri oleh Bupati Sintang H. Jarot Winarno, M.Med.PH., Anggota DPRD Kabupaten Sintang H. Senen Maryono, M.Si. Beserta Pejabat Forkopimda Kabupaten Sintang, dan Tokoh Masyarakat. Kegiatan yang penuh keakraban dan santai ini dilanjutkan dengan nonton bareng pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia antara Timnas indonesia melawan Australia.